Biaya Pembuatan Website

Category:  Business

Dalam menentukan biaya pembuatan sebuah website, kita harus memperhatikan jenis website yang akan dibuat, elemen program dan aplikasi yang diinstall didalam nya, kapasitas konten media (gambar dan video) dan teks, biaya domain juga hosting serta biaya maintenance website.

Perkiraan harga terbesar dari total biaya proyek pembuatan sebuah website adalah fee untuk jumlah jam pekerjaan yang dilakukan dari tim atau perorangan. Khusus untuk proyek dengan penawaran harga tetap (biasanya bentuk paket website), akan memperkirakan jam yang diperlukan untuk menyelesaikan tugas tertentu pada tingkat menengah hingga tinggi untuk menghindari kelebihan biaya.

Biaya Pembuatan Website

Secara umum, agensi website yang cukup berpengalaman akan mengenakan biaya lebih banyak per jam untuk desain dan pengembangan sebuah website.

Berikut kami sajikan 4 elemen yang mempengaruhi biaya pembuatan website, yaitu :
1. Biaya Jasa Desain Grafis

Harga dari sebuah website bisa dihitung juga dari biaya tambahan untuk branding perusahaan, branding produk ataupun desain visual khusus seperti desain grafis, foto, animasi, video, dan illustrasi yang ditambahkan ke dalam website

2. Biaya Domain dan Hosting

Domain adalah nama sebuah website (alamat website) yang diakhiri ekstensi (.com, .co.id, dll.) yang Anda ketikkan di kolom alamat browser untuk membuka sebuah website.

Biaya untuk membeli domain sangat beragam, biasanya berkisar antara Rp 16.000 (.my.id), Rp. 200.000 (.com) sampai Rp 445.000 per tahun.

Desain antarmuka website pengguna yang kompleks atau tata letak halaman dengan konten ataupun data dalam jumlah besar, contohnya website e-commerce yang melibatkan jumlah gambar dan konten produk yang banyak. Hal ini mempengaruhi proses kapasitas besar terhadap database dan hosting website (server) yang digunakan.

Hosting website adalah layanan yang menyimpan sebuah website atau aplikasi website sehingga mudah diakses di berbagai perangkat seperti komputer, HP, dan tablet. Setiap website biasanya mengandung banyak file, seperti gambar, video, teks, dan file kode, yang perlu disimpan di komputer khusus yang dinamakan server.

Biaya untuk sewa hosting pun sangat beragam, biasanya tergantung terhadap kapasitas hosting yang dipakai. Umumnya berkisar antara Rp. 50.000 sampai Rp. 1.000.000 per bulan

3. Biaya Jasa Pekerjaan Untuk Web Developer

Perkiraan biaya jasa pekerjaan bagi web developer (baik tim atau perorangan) biasanya bergantung pada jenis website yang akan dibuat. Berikut kami sajikan beberapa estimasi biaya pembuatan website berdasarkan jenisnya :

a. Biaya Website Company Profile

Website company profile adalah website yang menampilkan profil sebuah perusahaan agar terlihat profesional. Biasanya website jenis ini juga dapat dipakai untuk website sekolah, pemerintah, perusahaan baik skala besar maupun kecil atau UMKM (Usaha Mikro Kecil dan Menengah).

Harga pembuatan website company profile sangat beragam, mulai dari Rp 3 jutaan per tahun sampai puluhan juta. Harga tersebut bisa diterapkan juga untuk biaya pembuatan website kantor swasta dan website pemerintah.

b. Biaya Website E-commerce atau Online Shop

Website e-commerce biasanya merupakan website online shop yang memiliki fitur tambahan dari website company profile seperti fitur add to cart, checkout, dan fitur login juga registrasi member. Oleh karena itu, biasanya pembuatan web online shop lebih mahal.

Untuk biaya pembuatan situs e-commerce atau website online shop umumnya berkisar antara harga Rp 12 juta sampai ratusan juta. Biaya ini masih berupa perkiraan kasar untuk menyewa developer, memasang domain dan hosting yang berkapasitas besar disertai fitur pendukung website online shop seperti halnya biaya penambahan plugin biaya ongkos kirim dan plugin payment gateway.

Biaya Membuat Website Online Shop

c. Biaya Website Personal / Pribadi

Membuat website pribadi biasanya banyak digunakan oleh para pekerja professional atau para blogger yang ingin menghasilkan uang lewat Adsense. Harga pembuatan website untuk jenis ini cukup terjangkau, yakni sekitar Rp 2 juta sampai Rp 3 jutaan.

Biaya Membuat Website Pribadi

d. Biaya Website Lowongan Kerja dan Freelance

Membuat website lowongan kerja dan website freelance marketplace merupakan peluang bisnis yang cukup populer akhir-akhir ini. Semakin banyaknya pekerja lepas yang menggabungkaa sistem hybrid yakni WFH (Work From Home) dan WFO (Work From Office) memberikan kemudahan bagi perusahaan untuk mencari kandidat pekerja yang sesuai kriteria yang diinginkan.

Harga pembuatan website lowongan kerja berkisar mulai dari Rp 12 juta sampai 60 juta.

Untuk unit usaha yang berskala kecil, biaya yang dibutuhkan sekitar Rp 3 juta hingga Rp 8 juta. Sementara perusahaan kelas menengah umumnya dibandrol antara Rp 8 sampai Rp 60 juta. Dan untuk perusahaan besar harga pembuatan website yaitu sekitar Rp 60 juta sampai Rp 200 juta.

Biaya Website Lowongan Kerja

4. Biaya Jasa Maintenance Website

Di tahun 2023 ini, biaya maintenance website rata-rata adalah sekitar Rp 200 ribu sampai dengan Rp 50 juta/bulan

Untuk website dengan skala besar dan populer, biaya yang perlu dikeluarkan tentu lebih banyak lagi. Hal ini dikarenakan platform, fitur, dan layanan yang digunakan menjadi beberapa hal yang paling memengaruhi biaya maintenance website secara keseluruhan. Misalnya, website e-commerce dengan skala besar sudah pasti membutuhkan biaya yang lebih besar daripada website portofolio dengan skala kecil (umumnya website pribadi atau UMKM).

Kami siap melayani jasa pembuatan dan pengembangan website dengan kualitas terbaik, fitur yang lengkap dan dengan harga terjangkau. Beberapa klien kami, baik dari perorangan, UMKM, perusahaan swasta, BUMN, maupun dinas pemerintahan mempercayakan jasa pembuatan websitenya kepada kami. Untuk informasi jasa pembuatan website bisa menghubungi kami melalui:

Telepon (Whatsapp): +62-896-0555-2515

E-mail: contact@desainkreasi.com

Website: www.desainkreasi.com